Managemen sukses



“bila satu melewati satu hari dalam hidupnya tanpa ada satu hak yang ia tunaikan atau suatu fardu yang ia lakukan, atau kemuliaan yanng ia wariskan atau pujian yang ia hasilkan atau kebaikan yang ia tanamkan atau ilmu yang ia dapatkan, maka sungguh ia telah menganiaya dirinya sendiri”
(Yusuf Qardhawi)
            Dalam hidup ini Allah telah menganugerahkan 24 jam dalam sehari, ternyata dari sekian banyak waktuu yang Anda miliki hanya sedikit yang Anda manfaatkan untuk hal-hal yang tidak mendatangkan kemaslahatan.  Waktu ibarat pedang, terlewat sedikit saja nyawa Anda bisa melayang.
            Jiwa yang kosong dari aktivitas yang bermanfaat menjadikan hati, jiwa, dan akal menjadi kosong. Jiwa yang kosong dari sikap yang  serius dan penuh kesucian, akan meremehkan setiap persoalan yang menyelimutinya, mengalami kegersangan jiwa dan dedikasi moral.
            Jangan izinkan waktu pergi tanpa ada torehan kebaikan dari Anda, jangan biarka waktu berlalu tanpa membawa kebermanfaatan atas apa yang Anda lakukan. Hidup ini pilihan, apakah Anda hanya akan penjadi penonton dari setiap tragedi yang  merajai zaman, atau apakah Anda akan maju ke garda terrdepan menjadi pemeran yang membawa dunia pada tatanan yang membawa kejayaan bangsa dan Islam.

Komentar

Postingan Populer